Taklukkan Asia, Mutiara Incar Gelar di Kejuaraan Dunia Junior

Usai merebut gelar di Asia Junior Championships 2023, Mutiara Ayu Puspitasari kini membidik gelar lebih besar: Kejuaraan Dunia Bulutangkis!

Hal itu diungkapkan pebulutangkis putri kelahiran Ngawi, 17 Mei 2006, itu usai naik podium tertinggi BNI Badminton Asia Junior Championships 2023. Pada final di GOR Amongrogo, Yogyakarta, Minggu (16/7/2023), Mutiara menang atas wakil Korea Selatan, Kim Min Ji, dengan skor 21-11 dan 21-17.

Baca juga: AJC 2023: Mutiara Juara!

Ia menjadi satu-satunya wakil Merah Putih yang lolos ke partai puncak Kejuaraan Asia Junior 2023. Ia pula kemudian mengukir sejarah sebagai tunggal putri pertama dari Indonesia yang mampu menjuarai ajang tersebut sejak digelar pada 1997.

“Setelah ini, saya mengincar gelar juara di BWF World Junior Championships 2023. Gelar juara di sini menjadi modal berharga buat saya untuk mengarungi turnamen Kejuaraan Dunia,” kata Mutiara dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga: Juara AJC 2023, Mutiara Ukir Sejarah

Ajang BWF World Junior Championships 2023 akan berlangsung 24 September hingga 8 Oktober mendatang di Amerika Serikat. Mutiara masih berkesempatan untuk tampil di ajang tertinggi di dunia tersebut.

“Saya sendiri juga masih punya satu tahun lagi di usia saya untuk meraih gelar juara Badminton Asia Junior Championships,” tuturnya.

“Sebisa mungkin saya mau fokus satu-satu terlebih dahulu sebelum menatap turnamen berikutnya,” pungkas Mutiara.

Baca juga: Hasil AJC 2023: Indonesia dan Jepang 1 Gelar, China Rebut 3 Gelar

Related Posts

Hak Cipta © 2024 Manuvercorp. Semua Hak Dilindungi Undang-Undang.